Tips Persiapan Liburan Akhir Tahun Self Healing – Sudah mulai akhir tahun nih sobat cerdas! Berarti sekarang saatnya yang tepat untuk melakukan persiapan liburan akhir tahun demi melakukan self-healing.
Setelah bekerja terus menerus setelah beberapa bulan, kalian semua layak untuk beristirahat dan mulai pergi untuk menikmati tempat/pemandangan yang berbeda. Karena kalian tentunya perlu menghilangkan rasa stress dari pekerjaan yang sebagian besar dari kalian sudah mengalami.
Itulah alasanya kenapa ada istilah, Self-Healing. Karena dengan menikmati masa liburan, kalian akan mendapatkan rasa refreshing dan kelegaan, sehingga dapat menenangkan diri dan menghilangkan tekanan dari pekerjaan kalian masing-masing.
Liburan untuk Self Healing
Baca Juga: Inilah 4 Tips Pasti Manjur agar Liburan Lebaran Jadi Self Healing
Momen liburan memang sebenarnya menawarkan kesempatan untuk kalian sobat cerdas untuk melakukan Self-Healing. Dan banyak sekali faktor-faktor yang akan membuat kalian merasa bahagia selama liburan.
Mumpung sekarang ini menuju hari Natal dan Tahun Baru, kalian pastinya memiliki kesempatan untuk ngumpul-ngumpul bareng keluarga dan temen dekat seperti liburan Lebaran 9 bulan yang lalu. Mau itu ketemuan di 1 tempat ataupun jalan-jalan ke kota/negeri lain, kalian akan menikmati waktunya bersama keluarga dan teman dekat.
Selain dari kekeluargaan, kalian juga memiliki kesempatan untuk melakukan me-time dan mengevaluasi/merefleksi diri. Kalian bisa memikir dalam persoalan apa yang telah terjadi selama 6 hingga 12 bulan kebelakang dalam kehidupan masing-masing, dan juga memahami dan menerima keaadan sekarang selama tahun 2022.
Secara garis besar, kalian dapat melakukan ini semua selama masa liburan saat ini. Namun kalian diperlukan untuk melakukan perencanaan dan persiapan agar liburan kalian semua, dan penerapan self-healing, bisa berjalan dengan lancar.
Sama seperti masa liburan yang lalu, kita tetap harus tegas melakukan beberapa pertimbangan sebelum mulai persiapan liburan. Apa saja sih sebenarnya persiapan penting yang perlu dilakukan? Berikut adalag Tips Persiapan Liburan Akhir Tahun Self Healing
1. Cek Kondisi Kesehatan dan Tujuan dan Perjalanan/Tujuan Liburan
Pada umumnya, kita perlu cek keadaan sebelum mulai eksekusi rencanaanya. Nah hal tersebut juga teraplikasi di konteks persiapan liburan ini.
Yang paling utama adalah kesehatan kita masing-masing. Maka dari itu, kita sangat diperlukan untuk cek kondisi kesehatan masing-masing sebelum mulai berencana untuk berjalan-jalan ke tempat tujuan.
Kita juga perlu mempertimbangkan rencana perjalanan destinasi dan mode transportasi terhadap kondisi kesehatan juga.
Jika kalian merasa lelah dan/atau baru sembuh dari kesakitan, sebaikanya merencanakan perjalanan yang tidak terlalu jauh atau yang tidak memerlukan mode transportasi yang berat dan juga yang tidak terlalu rame.
Iya betul, selain dari kondisi kesehatan, kita juga perlu mengecek kondisi perjalanan dan tujuan tempat liburan kita. Hal ini agar kita dapat mengetahui apa yang kita perlu siapkan sebelum mulai berangkat ke tempat tujuan liburan.
Misalkan cek tingkat keramaian jalan menuju tempat wisata, kota domestik maupun keluar negara manapun, dan juga metode perjalanan ke destinasi tersebut.
2. Atur Jadwal dan Tentukan Target Liburan
Kita memang perlu membuat jadwal untuk acara apapun pada umumnya. Tentunya merencanakan liburan juga melibatkan mengatur jadwal, karena jadwal juga perlu ditentukan jauh-jauh hari.
Sesuai dengan tujuan destinasi liburan, metode transportasi, dan jangka waktu yang sudah ditentukan, kalian diperlukan untuk menentukan jadwal perjalanan agar liburan kalian bisa berjalan dengan lancar dan teratur.
Misalkan akan jalan-jalan dari Jakarta ke Bali dengan menggunakan pesawat selama 2 minggu, kalian akan menentukan jadwal tiket pesawat, menentukan aktifitas-aktifitas yang ingin dilakukan dan berapa lama, dan juga mengatur metode perjalanan dari titik A ke titik B selama kalian berada disana.
Ditambah lagi, kalian juga bisa menentukan target liburan yang paling kalian idamankan. Seperti kalian memiliki impian untuk berlibur keluar negeri pada saat Natal dan Tahun baru Bersama keluarga atau sama temen dekat.
Kalian juga bisa lho, menentukan target dengan cara mempergunakan fitur Goal Planner di PNM Sijago.
3. Tentukan Dana Anggaran untuk Rencana Liburan
Baca Juga: Awas Inilah Tips Jitu Hindari Utang saat Balik Mudik Lebaran
Liburan memang cara yang paling mudah dan langsung untuk kita melakukan self-healing dan me-refresh kita semua. Tapi bukan berarti kita bisa berfoya-foya sembarangan, karena keuangan juga merupakan faktor yang terpenting jika ingin merencanakan liburan.
Pada awal saat melakukan perencanaan liburan, kita perlu membentukan dana untuk anggaran liburan akhir tahun. Dengan kata lain, kita perlu menyisihkan uang masukan agar kita dapat memiliki anggaran yang kita bisa pakai untuk keperluan liburan.
Hal ini bisa dilakukan dengan cara menyisihkan penghasilan dana bulanan mulai dari jauh-jauh hari. Kalian bisa menyisakan sebagian dari penghasilan bulanan selama 3-6 bulan dan kalian akan memiliki anggaran liburan yang cukup dan baik.
Berikut disebut juga sebagai metode Budgeting. Kalian bisa menyisihkan uang tersebut dengan cara mengikutin metode Budgting 50/30/20, dimana kalian menyisihkan 50% dari pemasukan untuk barang kebutuhan, 30% untuk barang keinginan, dan 20% untuk disimpan dan ditabung.
Selain dari menyisihkan pemasukan, kalian bisa cari cara lain untuk membentukan dana untuk anggaran liburan akhir tahun. Salah satunya adalah mulai berinvestasi reksa dana di PNM Sijago.
4. Siapkan Bahan-Bahan yang Diperlukan untuk Liburan
Nah, saat kalian sudah yakin sehat, memiliki jadwal yang teratur, dan dana anggaran yang optimal, kalian tinggal mikirin soal barang-barang yang dibutuhkan untuk mulai perjalanan liburan kalian masing-masing.
Dalam perencanaan perjalanan yang kalian sudah tentukan, kalian mulai menentukan metode transportasi (termasuk bensin dan ongkos penyewaan/perawatan), penginapan (hotel atau villa), jajanan, dan juga pengeluaran lainnya pada setiap tempat tujuan kalian.
Penutup
Dengan mengikuti langkah-langkah rencana tersebut, kalian dijamin akan memiliki liburan yang lancar. Dan dengan liburan yang lancer dan tepat, kalian mendapatkan kesempatan yang baik untuk melakukan self-healing dan self-refreshing agar kalian akan merasa lebih segar dan siap untuk menghadapi pekerjaan.
Untuk kalian yang ingin merencanakan liburan yang lancar dan menerapkan self-healing yang terbaik, kalian tentunya butuh merencanakan tujuan yang ambisius namun optimal dan kekayaan yang pas.
Dan kalian bisa melakukan 2 hal tersebut, dengan cara berinvestasi reksadana dan mempergunakan fitur Goal Planner kami di PNM Sijago..