Pengambilan keputusan untuk berinvestasi merupakan langkah penting dalam meraih tujuan keuangan jangka panjang. Namun, sebelum Anda terjun ke dalam dunia investasi reksa dana yang menjanjikan ini, terdapat satu aspek yang tak boleh dilewatkan, yaitu perihal biaya.
Tidak hanya yang akan dipakai untuk berinvestasi saja, tapi Anda juga perlu menyiapkan biaya lainnya saat berinvestasi di reksa dana. Ada beberapa jenis biaya dalam investasi ini yang harus diketahui oleh para calon investor. Kiar-kira apa sajakah itu?
Biaya-Biaya dalam Investasi Reksa Dana
Biaya-biaya dalam reksa dana dikelompokkan menjadi 3 kategori yang berbeda, tergantung pada pihak yang bertanggung jawab atas pembayarannya. Terdapat biaya yang ditanggung oleh reksa dana, manajer investasi, dan investor itu sendiri. Untuk memahami secara lebih rinci, berikut informasi lengkapnya.
1. Biaya yang Dibayar oleh Reksa Dana
Jenis biaya ini merujuk pada biaya yang dibebankan pada reksa dana seiring dengan nilai aset bersihnya. Biasanya, biaya ini langsung dikenakan saat investor membeli unit reksa dana. Berikut adalah beberapa jenis biayanya:
- Biaya manajer investasi
- Biaya auditor dan notaris
- Biaya transaksi dan registrasi
- Biaya pengeluaran untuk kepentingan reksa dana yang mendadak
- Biaya percetakan dan distribusi pembaharuan prospektus di periode tertentu
2. Biaya yang Dibayar oleh Perusahaan Aset Manajer
Berbeda dengan yang sebelumnya, untuk biaya yang satu ini biasanya berkaitan dengan pembentukan awal reksa dana dan biaya promosi. Sementara untuk jenis-jenis biaya yang tergolong dalam kategori ini adalah biaya persiapan pembentukan reksa dana, biaya promosi, dan biaya administrasi portofolio.
3. Biaya yang Dibayar oleh Pihak Investor
Jenis biaya yang terakhir ini akan dibebankan kepada pihak investor. Mulai dari biaya pembelian unit penyertaan atau subscription fee, biaya transfer bank yang terkait transaksi, hingga biaya penjualan kembali atau redemption fee adalah beberapa di antaranya.
Jadi, biaya yang ditanggung oleh pihak investor ini merupakan komponen yang sangat terkait dengan setiap tahap proses transaksi jual beli dalam investasi reksa dana yang sedang dilakukan. Melalui pembayaran ini, investor dapat memastikan kelancaran dan keberlangsungan operasi reksa dana yang mereka pilih. Namun demikian, penting untuk ditekankan bahwa di samping biaya-biaya ini, investor tidak diwajibkan untuk menanggung beban finansial tambahan lainnya.
Tak hanya cocok untuk para investor pemula saja, reksa dana juga menjadi pilihan yang terbaik bagi mereka yang telah memiliki pengalaman dalam dunia investasi. Portofolio investasi reksa dana yang bisa Anda temukan di PNM Sijago dirancang untuk melayani beragam tingkat keahlian dan tujuan investasi.
Oleh karena itu, tak ada alasan untuk menunda lagi. Segera tingkatkan nilai aset dan potensi keuangan Anda melalui investasi yang cerdas dalam reksa dana di platform ini!