Artikel

Bagaimana Cara Pencairan SBN/Surat Berharga Negara?

SBN/Surat Berharga Negara

Investasi dalam SBN/Surat Berharga Negara merupakan jenis investasi dengan risiko rendah dan potensi imbal hasil yang kompetitif. Nah, lalu bagaimana cara mencairkan dana dari Surat Berharga Negara sebagai instrumen investasi?

Adapun salah satu cara untuk mencairkan investasi ini yaitu dengan menjualnya. Apalagi, kini Anda tidak perlu lagi pergi ke kantor penjualan investasi SBN karena semua proses transaksi penjualan SBN bisa dilakukan secara online atau melalui aplikasi.

Berikut ini beberapa cara mudah untuk mencairkan SBN, terutama bagi investor pemula yang membutuhkan dana dengan cepat. Yuk, simak!”

Cara Pencarian SBN/Surat Berharga Negara

Salah satu kelebihan investasi Surat Berharga Negara adalah kemudahan dalam pencairan dan fleksibilitas untuk menjual SBN dengan mudah saat Anda membutuhkan dana. Di bawah ini, terdapat dua cara pencairan SBN yang dapat Anda lakukan:

1. Mencairkan SBN di Pasar Sekunder

Bagi Anda yang ingin mencarikan SBN/Surat Berharga Negara, bisa dengan menjualnya di pasar sekunder. Sementara pasar sekunder sendiri merupakan bursa tempat surat berharga diperjualbelikan antar investor.

Namun, penting bagi Anda untuk memahami bahwa tidak semua jenis SBN dapat dijual di pasar sekunder. Hanya jenis SBN yang dapat diperdagangkan, seperti Obligasi Ritel Negara (ORI) dan Sukuk Ritel (SR), yang bisa diperjualbelikan.

Baca juga: Ingin Keuangan Meningkat? Mulai Belajar Investasi Cerdas di Sini!

Jika Anda ingin menjual ORI dan SR di pasar sekunder, penting untuk memahami potensi yang muncul. Potensi penjualan SBN ini meliputi capital gain (keuntungan) atau capital loss (kerugian).

2. Mencairkan SBN dengan Early Redemption

Cara berikutnya untuk mencarikan SBN/Surat Berharga Negara adalah melalui Early Redemption. Early Redemption merupakan fasilitas di mana para investor dapat menerima sebagian dari pelunasan pokok investasi SBN oleh pemerintah sebelum mencapai waktu jatuh tempo.

Bagi yang ingin menggunakan Early Redemption untuk mencari dana dari SBN, tidak akan dikenakan penalti atau biaya pelunasan. Meskipun begitu, jumlah kupon yang diterima saat pencairan awal akan disesuaikan dengan jumlah kepemilikan yang dimiliki.

Perlu diingat bahwa jumlah maksimum dana yang dapat dicairkan adalah 50% dari total kepemilikan. Investor hanya dapat menggunakan Early Redemption pada periode yang telah ditentukan oleh pemerintah.

Telah terbahas cara pencairan SBN/Surat Berharga Negara yang dapat Anda terapkan, baik melalui pasar sekunder atau Early Redemption. Dan pastikan untuk memahami jenis SBN yang dapat diperdagangkan dan persyaratan yang berlaku. Dengan pemahaman yang baik tentang cara pencairan SBN, Anda dapat mengoptimalkan investasi dan memenuhi kebutuhan dana dengan lebih efektif.

Baca juga: Apakah Investasi SBN/Surat Berharga Negara Aman?

Setelah Anda memahami cara pencairan SBN yang menarik dan ingin merasakan manfaat dari investasi tersebut, PNM Sijago hadir sebagai solusi yang sempurna untuk memenuhi kebutuhan keuangan Anda. Sebagai penyedia investasi yang terpercaya, PNM Sijago menawarkan beragam produk investasi yang dirancang khusus sesuai dengan kebutuhan dan tujuan investasi Anda.

Dengan PNM Sijago, Anda dapat menemukan berbagai pilihan investasi yang sesuai dengan profil risiko dan preferensi Anda.

Related Posts